Penyerahan Dadak merak dari Rektor Universitas Muhammadiyah Ponorogo Dr, Happy Susanto MA kepada UKM Reyog Simo Budi Utomo |
Ponorogo, Suarawengker- Bertempat di halaman Dome Universitas Muhammadiyah Ponorogo UKM Reyog mendapatkan amunisi baru, UKM Reyog simo Budi Utomo menerima Reyog dadak merak dari Universitas Muhammadiyah Ponorogo, Dan diserahkan langsung oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Ponorogo Dr, Happy Susanto MA kepada Pembina UKM PSRM Simo Budi Utomo Deny Wahyu Tricana,S.Sos.,M.I.Kom dan ketua UKM PSRM Simo Budi Utomo Zola Zulfian dan Siap ramaikan kembali di festival reyog nasional di tahun depan.( Jum'at, 11/11/2022)
UKM Reyog Simo Budi Utomo siap sukseskan agenda tahunan Kabupaten Ponorogo |
Saat di konfirmasi wartawan Dosen Pembina Unit Kegiatan Mahasiswa Deny Wahyu Tricana, S.Sos., M.I.Kom mengatakan bahwa Alhamdulillah pada hari ini UKM Reyog Simo Budi Utomo Universitas Muhammadiyah Ponorogo menerima Reyog dadak merak baru dari universitas Muhammadiyah Ponorogo
"Dengan 2 dadak merak baru di UKM reyog Simo Budi Utomo ini,diharapkan agenda- agenda teman- teman UKM reyog di Universitas Muhammadiyah Ponorogo lebih baik lagi dalam rangka menjaga eksistensi kesenian kesenian reyog ponorogo,dan teman-teman mahasiswa lebih giat lagi berprestasi di event kegiatan- kegiatan kesenian nasional maupun internasional,dengan tetap menjaga reyog ponorogo sebagai kesenian yang bermartabat," jelas Deny
Tim UKM Reyog Simo Budi Utomo akan selalu lestarikan Reyog di Bumi Ponorogo |
Lebih lanjut beliau juga menjelaskan bahwa untuk agenda event yang ada di kabupaten Ponorogo kita akan terus mengikuti termasuk agenda tahunan , agenda Nasional pada saat festival nasional reyog Ponorogo di tahun depan, dan semoga nantinya akan mendapatkan prestasi yang terbaik, tambahnya
Unit kegiatan mahasiswa Reyog Ponorogo merupakan kegiatan Sudah eksis sejak lama di universitas Muhammadiyah Ponorogo dan sangat di dukung Universitas terbukti dengan kehadiran Rektor Universitas Muhammadiyah Ponorogo Dr. Happy Susanto, MA , bersama seluruh Wakil Rektor.( eSWe)