www.suarawengker.com | Berbagi informasi tentang : Pemerintahan, Pendidikan, Kuliner, Ekonomi, Bisnis, Otomotif, Dewan, info Daerah

Kapolres Ponorogo Ikuti Zoom Meeting Pengecekan Capaian Vaksinasi Massal Dan Tinjau Vaksinasi Anak Di SDS Mutiara Hati

  




Ponorogo, Suarawengker- Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo S.I.K, M.H melaksanakan zoom meeting bersama Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo M.Si dalam rangka pengecekan capaian vaksinasi massal dan peninjauan untuk anak di gedung SDS Mutiara Hati jalan Kalimantan, Rabu (9/2).


Dalam kegiatan tersebut, selain Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo, S.I.K., M.H, juga dihadiri oleh Kabag Ops Polres Ponorogo Kompol Dhanang Prasmoko, S.H, Kasat Lantas Polres Ponorogo AKP Ayip Rizal, S.E., M.M, Kasat Samapta Polres Ponorogo AKP Edi Suyono, S.E, Kasat Binmas Polres Ponorogo AKP Sunu Budiharto, AMK, Kasat Intelkam AKP. Sudaroini, S.H, Kapolsek Ponorogo AKP Haryo Kusbintoro, S.H, Kasi Propam Polres Ponorogo IPTU Sultoni, S.H, Kepsek SDS Mutiara Hati Ibu Layla Maulida, S, Pd, petugas vaksinasi Covid-19 Polres Ponorogo dan peserta vaksinasi.


Sekitar pukul 10.30 wib, Kapolres Ponorogo bersama PJU Polres Ponorogo tiba di gedung SDS MUTIARA HATI jalan Kalimantan No. 69 Kel. Mangkujayan Kec/Kab. Ponorogo dilanjutkan pengecekan vaksinasi Covid-19. Dilanjutkan penyampaian capaian vaksinasi oleh perwakilan Kasatwil. 


Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah melakukan upaya penanggulangan penyebaran Covid-19 dengan serius. Pihaknya juga berharap kegiatan capaian/serbuan vaksin tetap ditingkatkan dalam rangka mengantisipasi tingkat fatalitas bisa dihindari.


"Kita perlu antisipasi karena dalam kurun waktu antara 1 - 2 minggu kedepan akan ada peningkatan jumlah pasien, untuk itu kepada rumah sakit rujukan yang telah ditunjuk agar meningkatkan kesiapannya dalam rangka pelayanan yang cepat dan maksimal. Kepada masing masing Kasatwil agar tetap melakukan kontrol setiap hari, agar persiapan dan penangannanya lebih tertata dan vaksin lansia lebih ditingkatkan. Tetap antisipasi lonjakan kasus omicron, agar lakukan langkah-langkah masif. Siapkan sarana prasana, kecukupan BOR dan ketersediaan tempat karantina, "papar Kapolri.


Kapolri menambahkan, sesuai angka hari ini, kasus Omicron terus meningkat dari sebelumnya 26.000 menjadi 37.000 kasus, hal ini agar menjadi perhatian kita semua; 


"Positivity rate juga mulai meningkat, ini menjadi tantangan kita bersama, strategi dan pengalaman lonjakan kasus terdahulu dapat dijadikan acuan dan menjadikan kita lebih siap. Pengawasan terhadap masyarakat yang OTG dan gejala ringan agar dipantau betul sehingga dapat diambil langkah kontijensi apabila diperlukan. Dan tantangan sampai saat ini masih ada dan diharapkan keseriusannya serta kekompakannya lebih ditingkatkan untuk antisipasi lajunya penyebaran Omicron, "pungkas Kapolri. 


Sementara itu, Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo mengatakan, Polres Ponorogo terus gencar melaksanakan serbuan capaian vaksinasi massal anak maupun umum. Sehingga baik anak maupun masyarakat umum akan meningkatkan herd immunity untuk mengantisipasi dan menekan penyebaran virus Covid-19, ataupun laju penyebaran Omicron. 


"Untuk kegiatan vaksinasi massal hari ini, target vaksinasi massal di SDS Mutiara Hati yaitu Dosis 1 sebanyak 18 anak dan Dosis 2 sebanyak 52 anak, "pungkas Kapolres.


(humas)

Dibaca :


Name

Bansos,1,Beri6,2,Berita,1312,Berita.kodim,15,Bisnis,66,Bupati,1,daerah,3,desa,5,Dewan,32,Ekonomi,50,Giat,217,kabupaten,1,Kasus,9,kodim,1,Kriminal,3,Kuliner,7,Laka - Lantas,4,Nasional,1,Otomotif,118,Pembangunan,80,pemerintah,515,pemerintah Ponorogo,12,pemerintah Ponorogo giat,1,Pemerintahan,213,Pendidikan,866,pendidikan giat,2,pendidikan pemerintah,2,pendidikan pemerintah Ponorogo,1,pendidikan ponorogo,1,Pertanian,1,Peternakan,1,Polisi,2,politik,1,polr8,1,Polres,1158,Polres Ponorogo,1,Polri,1305,polri pemerintah Ponorogo pendidikan giat,1,Polri-TNI,24,Polwan,1,Ponorogo,576,Ponorogo giat,1,ponorogo pemerintah,1,Ponorogo pendidikan,6,PTSL,1,Sosial,3,TNI,276,TNI-Polri,140,Ucapan,254,Utama,2,Wisata,26,
ltr
item
Suara Wengker: Kapolres Ponorogo Ikuti Zoom Meeting Pengecekan Capaian Vaksinasi Massal Dan Tinjau Vaksinasi Anak Di SDS Mutiara Hati
Kapolres Ponorogo Ikuti Zoom Meeting Pengecekan Capaian Vaksinasi Massal Dan Tinjau Vaksinasi Anak Di SDS Mutiara Hati
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhZPYZziyqhq7uAqRitIIWtxZvoLFCudf_8cOMAt1UI7IE0Vmc3xva0wtanC6gery9EwuZDOIo1n3_s2t7yfteCQDEp6aOw6phWj8S3t-v_MAxD7KuYU_MSox52uq8-J1nkTj5y0nFCb1-nnU8MPV7hel4e0KsVL_h3SUii66X8GpHdCK79wHvixoi4=s320
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhZPYZziyqhq7uAqRitIIWtxZvoLFCudf_8cOMAt1UI7IE0Vmc3xva0wtanC6gery9EwuZDOIo1n3_s2t7yfteCQDEp6aOw6phWj8S3t-v_MAxD7KuYU_MSox52uq8-J1nkTj5y0nFCb1-nnU8MPV7hel4e0KsVL_h3SUii66X8GpHdCK79wHvixoi4=s72-c
Suara Wengker
https://www.suarawengker.com/2022/02/kapolres-ponorogo-ikuti-zoom-meeting.html
https://www.suarawengker.com/
https://www.suarawengker.com/
https://www.suarawengker.com/2022/02/kapolres-ponorogo-ikuti-zoom-meeting.html
true
8364970414724867657
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy