![]() |
Ektra kurikuler MTsN 4 Ponorogo |
Ponorogo, Suara Wengker- Bertempat di Halaman MTsN 4 Ponorogo Kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo Dr. Moh. Nurul Huda, M.Pd membuka secara resmi Aksi 2025( Ajang Kompetisi Sains Olahraga dan Seni) yang memperebutkan piala bergilir Bupati Ponorogo.( Rabu, 22/01/2025)
![]() |
Kepala MTsN 4 Ponorogo Muhadi, M.Pd |
Saat di konfirmasi wartawan kepala MTsN 4 Ponorogo Muhadi M.Pd mengatakan bahwa Alhamdulillah pada pagi hari ini kita bisa menghadiri pembukaan aksi 2025 tanpa halangan apapun
" Kegiatan pada hari ini merupakan rentetan aksi terdahulu, kegiatan ini akan memperebutkan tropi piala bergilir Bupati Ponorogo yang di tahun 2024 di raih oleh SDN 2 ngrandu, Aksi 2025 di ikuti oleh 34 SD/MI di sekitar MTsN 4 Ponorogo." Jelas Muhadi, M.Pd
Lebih lanjut beliau juga menjelaskan bahwa Kegiatan aksi adalah rangkaian kembang sore students P5 RA yang kita konsep pesta rakyat di MTsN 4 Ponorogo dan besok kita tutup dengan sholawat yang akan di laksanakan hari kamis malam Jum'at 23 Januari yang di hadiri bapak bupati dan group sholawat cak Fandi dan ustadz Nursholihin.
"Besar harapan kami bapak ibu bisa mengikuti sholawat di MTsN 4 Ponorogo besok malam serta mohon maaf jika ada kekurangan dalam menyambut bapak ibu semuanya tak lupa kami ucapkan trimakasih kepada seluruh sponsor dan partnership MTsN 4 Ponorogo." Tambahnya
Sementara itu Kakan Kemenag Kabupaten Ponorogo Dr. Moh. Nurul Huda, M.Pd mengucapkan Selamat dan sukses kepada MTsN 4 Ponorogo yang memadukan antara budaya antara ilmu dan agama,
"MTsN 4 Ponorogo ini sudah di daulat oleh pak Mahmud pendahulu MTsN 4 adalah madrasah budaya, budaya yang baik itu harus di lestarikan dan mengambil budaya yang lebih baik utk di terapkan di MTsN 4 Ponorogo."
Penampilan anak-anak tadi sudah di modifikasi yang luar biasa, MTsN 4 Ponorogo mampu mengakomodasi budaya yang ada, Di MTsN 4 di ajarkan ilmu duniawi dan ukhrowi maka di sini tempatnya tidak salah bapak dan ibu memasukkan di MTsN 4 Ponorogo. Jelas Kakan Kemenag
Lebih lanjut beliau juga menjelaskan bahwa pada pagi hari ini MTsN 4 Ponorogo mengkolaborasikan aksi baik yang duniawi maupun ukhrowi badaniah dan ukrowiyah, Mari bersama sama kita besarkan MTsN 4 Ponorogo, siapa lagi yang peduli kalau bukan kita, dengan aksi bemutu dan siap MTsN 4 Ponorogo untuk Mendunia. Tambahnya
Hadir dalam kegiatan ini Kakan Kemenag Ponorogo, kasi Pendma Kemenag Kabupaten Ponorogo, seluruh kepala MAN , Seluruh kepala MTsN kabupaten Ponorogo, dan tamu undangan.( eSWe)