![]() |
Pembukaan SD Muhammadiyah Creative Competition 2025 |
Ponorogo , Suara Wengker- Dalam rangka milad ke- 104, Kepala SD Muhammadiyah Hartiningsih, S.Pd membuka secara resmi SD Muhammadiyah Creative Competition 2025 yang di ikuti oleh kurang lebih 700 peserta yang berasal dari TK BA se- Kabupaten Ponorogo.( Kamis, 23/01/2024)
![]() |
Pelepasan balon oleh kepala SD Muhammadiyah Hartiningsih, S.Pd |
Kepala SD Muhammadiyah Hartiningsih, S.Pd saat di konfirmasi wartawan mengatakan, Puji syukur kita semua pada hari ini bisa hadir di SD Muhammadiyah dalam rangka mengikuti SD Muhammadiyah Creative Competition 2025 dalam rangka mengikuti rangkaian acara milad SD Muhammadiyah ke 104
![]() |
Antusias peserta ikuti lomba |
"Kami ucapkan terimakasih sebanyak banyaknya kepada bapak ibu semua yang hari ini mengikuti lomba dalam rangka milad SD Muhammadiyah ke 104 Selamat datang kepada anak- anak dari TK/ BA se kabupaten Ponorogo yang sudah dari Senin kemarin kita mulai lomba,"
Selamat mengikuti lomba semoga apa yang bapak ibu inginkan bisa tercapai, ada 12 cabang lomba yang kita adakan untuk mewadahi bakat dan minat putra putri bapak ibu serta mengetahui bakat dan minatnya , Di SD Muhammadiyah siap untuk menerima putra putri bapak ibu untuk di arahkan di ekstra kurikuler yang ada di SD Muhammadiyah, ada 23 kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SD Muhammadiyah Ponorogo. Jelas Hartiningsih, S.Pd
Sementara itu ketua Panitia lomba SD Muhammadiyah Creative Competition 2025 Nurkholis, S.Pd mengatakan bahwa Alhamdulillah pada hari ini SD Muhammadiyah milad ke 104 mengadakan SD Muhammadiyah Creative Competition 2025 yang di ikuti kurang lebih 700 peserta yang berasal dari TK BA se- Kabupaten Ponorogo.
" Lomba yang di perlombakan diantaranya mewarnai, menghitung asik, lomba adzan hafalan surat, serta ada lomba robotik untuk anak- anak, futsal, singing kontes, lomba foto genik,"
SD Muhammadiyah Creative Competition ini di adakan untuk mewadahi bakat dan minat anak- anak TK BA sekaligus untuk menjaring agar masuk ke SD Muhammadiyah di tahun ajaran baru. Jelas Nurkholis, S.Pd(eSWe)