Debat calon ketua dan wakil ketua OSIS SMAKANDA |
Ponorogo, Suara wengker- Bertempat di aula SMKN 2 Ponorogo tiga pasang calon ketua dan wakil ketua OSIS SMKN 2 Ponorogo mengikuti debat yang di siarkan secara streaming melalui YouTube SMKN 2 Ponorogo, kegiatan ini merupakan rangkaian pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS SMKN 2 Ponorogo.( Senin, 18/09/2023)
Farida Hanim Handayani, SPd., M.Pd |
Kepala SMKN 2 Ponorogo Farida Hanim Handayani, SPd., M.Pd saat di konfirmasi wartawan mengatakan bahwa pada hari ini OSIS Smakanda menyelenggarakan rangkaian kegiatan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS masa bakti 2023-2024.
"Kegiatan diawali dengan penyampaian visi dan misi kandidat, dilanjutkan debat calon ketua dan wakil ketua OSIS. Acara penyampaian visi dan misi dilaksanakan pada tanggal 18 September 2023 di halaman SMKN 2 Ponorogo, setelah upacara bendera, dengan dihadiri seluruh warga sekolah. Acara dilanjutkan dengan debat calon ketua dan wakil ketua OSIS di aula SMKN 2 Ponorogo, menampilkan tiga pasangan kandidat. jelas Farida Hanim Handayani
Lebih lanjut beliau juga menjelaskan, Dalam acara debat tersebut para kandidat menyampaikan visi, misi dan pesannya secara baik, serta menjawab pertanyaan seputar visi misi mereka. Meskipun usia mereka masih tergolong belia, mereka bisa menyampaikan dan visi misi dan mengemas gagasan mereka dengan sangat menarik.
" Mereka mampu menunjukkan karakter mereka yang khas dan istimewa. Dengan diadakan acara tersebut, peserta didik dapat mengenal lebih jauh sosok yang paling tepat untuk dipilih menjadi ketua dan wakil ketua osis.
Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, pelaksanaan pemilos akan dilaksanakan pada tanggal 27 September 2023 di aula SMKN 2 Ponorogo." Tambahnya
Adapun tiga kandidat tersebut adalah
-Kandidat 1
Chelsea Calista Dama Pangestu (XI E2)
Muhammad Farukh Zainuddin S (X A1)
-Kandidat 2
Naufal Zaki Daffansyah Islami (XI A3)
Lintang Dwi Ramadhani (X F1)
-Kandidat 3
Sherly Estiana Imelda(XI C3)
Aria Khrisna Wantoro (X A4)
acara debat dihadiri kepala sekolah, Bapak- ibu wakil kepala sekolah, Bapak- ibu kaprodi, perwakilan Bapak- ibu guru dan juga perwakilan masing-masing kelas.( eSWe)