Ponorogo,- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023, Kodim 0802/Ponorogo tadi malam mengikuti upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Wira Patria Paranti yang berlokasi di jalan Pahlawan, Kelurahan Bangunsari, Kec./Kab. Ponorogo, Kamis (17/08/2023).
Apel Kehormatan dan Renungan Suci memperingati Hari Ulang Tahun ke 78 tahun 2023 dengan Inspektur Upacara adalah Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko S.I.K, M.Si tersebut dihadiri Forkopimda Ponorogo, anggota TNI dan Polri Kabupaten Ponorogo, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVI Kodim Ponorogo, serta undangan lainnya.
Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. yang juga hadir dalam kegiatan melalui Media Center 0802 menyampaikan bahwa Apel Kehormatan dan Renungan Suci tersebut merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT ke 78 Kemerdekaan RI tahun 2023 yang rutin dilaksanakan tiap tahun sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT serta rasa hormat kepada para Pahlawan bangsa yang telah gugur dalam memerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“ Sudah sepatutnya kita bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala atas segala nikmat dan karunia yang telah diberikan termasuk kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan kusuma bangsa, “ kata Dandim 0802/Ponorogo.
“ Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan memperingati HUT Kemerdekaan RI sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para Pahlawan bangsa yang pelaksanaannya rutin digelar setiap tahun, “ jelas Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han.(MdC0802)