Tenaga kesehatan kabupaten Ponorogo ikuti vaksinasi boster tahap ke- 2
Ponorogo, Suarawengker- Sebagai tenaga kesehatan yang paling ujung dalam menangani masyarakat ,Para nakes tidak luput dari perhatian pemerintah , kali ini binda Jatim dan Dinkes kabupaten Ponorogo mengadakan vaksinasi boster tahap 2 yang di lakukan di gedung terpadu kabupaten Ponorogo.(Jum'at, 5/08/2022)
dr. Mietha Ferdiana Putri Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2P) Dinkes Ponorogo mengatakan vaksinasi boster yang ke dua dilaksanakan sesuai dengan jumlah dosis vaksin moderna yang telah diterima saat ini.
"Dinas Kesehatan Ponorogo saat ini baru menerima vaksin moderna untuk dua ribu nakes dulu. Sisanya menunggu jika Dinas Kesehatan telah menerima tambahan vaksin moderna dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia." Jelas dr. Meitha
Tenaga kesehatan merupakan orang yang bersentuhan langsung dengan para pasien yang menderita suatu penyakit ,begitu juga dengan pasien yang menderita Covid-19, tenaga kesehatan orang yang paling riskan tertular penyakit, maka sudah seharusnya pemerintah memberikan boster ke dua untuk para nakes, pada kegiatan kali ini binda Jatim dan Dinkes kabupaten Ponorogo tetap memberikan door prize berupa minyak goreng namun dalam jumlah yang terbatas.( eSWe)