PONOROGO, Suarawengker - Kasat Intelkam Polres AKP Suwito, S.H., M.H. memimpin giat apel pagi bertempat di halaman apel Polres Ponorogo.Kamis (19/08/2021)
Dalam amanatnya Kasat Intelkam Polres Ponorogo AKP Suwito S.H., M.H. Menyampaikan bahwa saat ini Ponorogo masih berada pada zona merah dan PPKM Level 3. Angka kematian masih cukup tinggi yang setiap harinya mencapai kurang lebih 20 orang.
Masih tingginya angka kematian di wilayah Ponorogo, Suwito meminta seluruh warga yang menjalani isolasi mandiri (isoman) agar segera dipindahkan ke lokasi isolasi terpusat (isoter) guna mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19.
"Karena Di lokasi isoter terdapat beberapa fasilitas yang nantinya bisa digunakan oleh pasien yang menjalani masa pemulihan akibat serangan pandemi Covid-19," ujarnya
Selain adanya petugas kesehatan, ia mengungkapkan jika di lokasi isoter itu juga disediakan obat-obatan dan makan yang teratur.
Di wilayah Ponorogo, lanjut dia, total ada 60 warga yang menjadi target pemindahan dari isoman ke isoter. "Kalau di tempat isoter itu kan, pasien bisa dirawat dengan sebaik mungkin. Disana juga sudah ada petugas yang bersiaga," tutup Suwito
(Arf32)