Bupati Sugiri Sancoko,SE.MM Bersama Rektor Unmuh Ponorogo Dr Happy Susanto, MA
Ponorogo, Suarawengker,-Dalam rangka membantu akselerasi percepatan pembangunan dan kemakmuran masyarakat di kabupaten Ponorogo Unmuh Ponorogo mengadakan MOU dengan pemerintah kabupaten Ponorogo bertempat di gedung rektorat lantai 2 (Senin,14/6/21)
Saat di konfirmasi Wartawan Rektor Universitas Muhamadiyah Ponorogo Dr Happy Susanto,MA mengatakan bahwa pada hari ini unmuh Ponorogo mengadakan kerjasama dengan pemerintah daerah kabupaten Ponorogo dan dengan Bawaslu kabupaten Ponorogo
" Dalam Rangka ikut akselerasi percepatan pembangunan di kabupaten Ponorogo kita mengadakan MOU dengan Pemkab Ponorogo ,di perguruan tinggi kita punya tri darma (penelitian, Pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat).yang selama ini berjalan sendiri sendiri mudah mudahan dengan adanya MOU ini banyak hal yang bisa kita lakukan bersama-sama" jelas Happy
Beliau juga menjelaskan terkait adanya MOA antara FISIP Unmuh Ponorogo dengan Bawaslu ,pihak universitas Muhammadiyah Ponorogo siap mensupport kegiatan bawaslu dalam Rangka pemilihan yang demokratis jujur dan beradap sehingga kwalitas semua pemimpin yang kita pilih di semua level akan terlaksana dengan sebaik baiknya,tambah Happy
Sementara itu Bupati Ponorogo H, Sugiri Sancoko, SE.,MM Dalam sambutannya mengatakan dengan adanya kolaborasi antara Unmuh Ponorogo dan Pemerintah kabupaten Ponorogo akan semakin cerdas akan semakin hebat ,
" Kami selalu membuka diri untuk diajari dan di bantu berfikir untuk memajukan Ponorogo,kami meyakini dengan adanya kerjasama antara Unmuh Ponorogo dan Pemerintah kabupaten Ponorogo akan bisa menyelesaikan problematika yang ada di kabupaten Ponorogo",jelas kang Giri
Hadir dalam kegiatan ini Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, SE.,MM ,Rektor Universitas Muhamadiyah Ponorogo Dr,Happy Susanto,MA,ketua Bawaslu Ponorogo,dekan FISIP Unmuh Ponorogo dan beberapa Undangan(SW).